Minggu, 18 Oktober 2015

Tambahan Refleksi Test Filsafat Pertama Para Pengikut Perjalanan Mengarungi Dunia Filsafat Ilmu



      Mengulang kembali refleksi keempat pada hari Selasa, 29 September 2015 pukul 11.10 – 12.50 WIB di ruang 305B Gedung Lama Pascsasarjana Universitas Negeri Yogyakarta bersama Bapak Prof. Marsigit. Berkaitan dengan test filsafat pertama yang telah dlalui oleh para pengikut perjaalanan ada hari itu. Berikut hasil refleksi saya sebagai salah satu pengikut perjalanan mengenai test filsafat pertama pada waktu itu.
1)      Pertanyaan yang dimulai dengan kata siapa
·         Menanyakan nama
o    Contohnya adalah siapa nama kita, siapa nama presiden kita,
o  Jawabannya adalah belum tentu Atik Lutfi Ulin Ni’mah, belum tentu Jokowi  (karena bisa saja suatu saat nama kita berubah menjadi Atik Lutfi Ulin Ni’mah, S.Pd.Si atau gelar-gelar lain yang akan ada sesuai dengan proses hidup yang kita jalani)
·         Menanyakan obyek
o  Contohnya adalah siapa yang engkau cintai, siapa yang engkau hargai, siapa yang kamu perintah.
o  Jawabannya adalah obyek, subyek, predikat, wadah, isi, atau sifat (Filsafat adalah olah pikir tentang semua yang ada dan mungkin ada di dunia ini, yang di dalam filsafat namanya berbeda-beda yaitu obyek, subjek, predikat, wadah, isi, sifat tergantung dari kedudukannya)
2)      Pertanyaan yang dimulai dengan kata berapa
·         Menanyakan jumlah
o   Contohnya adalah berapa umur kamu, berapa berat badan kamu.
o   Jawabanya adalah kurang lebih 22 tahun, kurang lebih 50 kg (karena kita tidak bisa memberikan jawaban pasti tepatnya mengenai umur dan berat badan kita (filsafat peduli dengan ruang dan waktu), kita tidak bisa tahu jam,menit, detik berapa jumlah umur kita, begitu juga dengan berat badan kita)
·         Menanyakan operasi bilangan
o   Contoh berapa 7 + 4, berapa 8 : 2
o   Jawabannya adalah belum tentu 11, belum tentu 4 (Karena di dalam dunia filsafat kita belum tahu 7 itu menunjukkan apa dan 4 itu menunjukkan apa, misalkan saja 7 kambing + 4 ayam maka hasilnya tidak mungkin 11 kambing atau 11 ayam)
3)      Pertanyaan yang dimulai dengan kata darimana
·         Menanyakan asal
o   Contohnya Anda lahir darimana
o   Jawabannya adalah bisa dari pikiran, bisa dari iman, bisa dari hati, bisa dari keikhlasan, bisa dari perkosaan. Jawaban orang pada umumnya adalah pada rahim ibu (ini merupakan jawaban orang awam yang belum belajar filsafat dan masih terpenaguh dengan ilmu-ilmu biologi)
4)      Pertanyaan  yang dimulai dengan kata kapan
·         Menanyakan waktu
o   Contohnya kapan anda lahir
o   Jawabannya adalah pada waktu lampau (Karena kita tidak tahu pasti kapan jam,menit, detik ketika kita lahir dulu, jika ada sertifikat ataupun akte itu hanya formalitas saja tetapi tidak dalam filsafat)
5)      Pertanyaan  yang dimulai dengan kata ini apa atau apa ini
·         Menanyakan suatu obyek yang sudah diperlihatkan atau dipraktekkan
o    Contoh ini apa (sambil memperlihatkan jari tangan), ini apa (jari disilangkan)
o  Jawabannya adalah seperti jari tangan atau tidak sama dengan jari tangan (karena dalam filsafat darimana kita bisa mengklaim bahwa itu adalah jari tangan), jawabannya adalah seperti disilang (darimana kita tahu bahwa itu adalah silang)
6)      Pertanyaan yang dimulai dengan kata ini berapa atau berapa ini
o   Contohnya ini berapa (jari menunjukkan jumlah tiga)
o   Jawabannya adalah tidak tahu. Karena pertanyaan ini berapa atau berapa ini tidak memiliki makna. Pertanyaan berapa biasanya  berhubungan dengan operasi bilangan.
7)      Pertanyaan yang dimulai dengan kenapa atau mengapa
·         Berkaitan dengan kata sifat
o   Contohnya kenapa kita haus, kenapa kita lapar
o   Jawabannya adalah karena potensi (karena semuanya adalah kuasa Tuhan)
·         Berkaitan dengan alasan atas sesuatu
o  Contohnya kenapa anda disitu, kenapa mereka di atas, kenapa besar itu kecil, kenapa jauh itu dekat
o    Jawabannya adalah relatif (karena pilihan, tergantung bagaimana seseorang itu ingin mengatakan)
·         Berkaitan dengan kata kerja
o  Contohnya kenapa anda mendengar, kenapa anda melihat, kenapa anda berpikir, kenapa anda melakukan.
o  Jawabannya adalah karena sebab akibat (kausalitas), jika diteruskan akan menjadi sintesis atau potensi
8)      Pertanyaan yang diakhiri dengan kata apa
·         Berkaitan dengan obyek dari suatu predikat
o  Contohnya kita bicara apa, kita  mendengar apa, kita melihat apa, kita memikirkan apa, kita memegang apa
o  Jawabannya adalah subyek, obyek, wadah, isi, predikat atau sifat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar